NEWS

Lima Hero Marksman Di HoK Untuk Lepaskan Kalian Dari Dark System Solo Rank!

Mahesa   |   Minggu, 23 Jun 2024


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Seperti banyak MOBA lainnya, di HoK atau Honor of Kings ada beberapa role yang bisa kalian mainkan, salah satunya marksman. Marksman ini adalah role yang diutamakan untuk memiliki damage tinggi dan jadi carry team sepanjang game, terutama late game.

Nah ada beberapa hero marksman yang bisa kalian gunakan disini dan rasanya mereka adalah pilihan terkuat untuk kalian main solo rank. Bagi yang ingin coba gunakan mereka langsung saja cek hero-hero kuatnya ya.

Baca ini juga :

» Bigetron Sigma Juara HOK Invitational S3 Indonesia Qualifier, Tumbangkan Kagendra 4-0
» AXIS CUP 2024: Semarak Esports dan Pop Kultur Menutup Tahun di Manado dan Bali!
» Dominator Esports Tersingkir di HOK Invitational S3 ID Qualifier Setelah Kalah dari ONIC
» Realme Kolaborasi dengan Dominator Esports, Dukung Perkembangan Talenta Muda di Dunia Esports Indonesia
» Interview Vitality Winter - Tiada Batasan, Semua Orang Bisa Jadi Pro Player

Hou Yi

Source: HoK
Hou Yi adalah salah satu marksman dengan damage output paling tinggi di HoK dan selalu bisa kalian andalkan. Bisa dibilang hero "basic," tapi dirinya membutuhkan positioning kuat walau memang late game hero ini mengerikan.

Punya damage yang tinggi di late game membuat Hou Yi jadi favorit bagi banyak orang. Dirinya sangat kuat juga di teamfight berkat skill 1 miliknya yang membantu untuk memberikan damage ke banyak target. Arli

Source: HoK
Kalau kalian pede dengan skill micro dan CD management maka Arli bisa jadi pilihan nih. Damage tinggi yang stabil, scaling kuat, CC, mobilitas yang tinggi, dan sulit dicounter lawan. Tapi memang dirinya butuh skill tinggi dari pemain.

Bukan hero yang mudah untuk kalian gunakan, tapi coba latihan Arli untuk tahu bagaimana kuatnya dirinya. Arli mungkin agak cocok dikatakan sebagai marksman-assassin karena damage single target yang tinggi dan mobilitas yang kuat miliknya.

Consort Yu

Source: HoK
Consort Yu adalah hero marksman yang kuat jika kalian main solo dan bahkan cocok sebagai blind pick. Alasannya simple, dirinya unggul ketika melawan hero physical terutama assassin dan scaling tinggi di late game yang mengerikan.

Bagi kalian yang bosan dilompati assassin atau 1v1 melawan marksman yang lebih kuat dari kalian, coba saja nanti ya pakai Consort Yu. Dijamin di late game dirinya juga sangat kuat berkat scaling yang tidak masuk akal di pasif dan skill 1.

Marco Polo

Source: HoK
Bisa dibilang Marco adalah hero anti-tank paling kuat di Hok berkat pasif true damage miliknya. Dirinya bersinar ketika teamfight dan cukup mandiri karena pasif dan dash miliknya. Tapi mudah dicounter oleh CC jadi hati-hati di draft!

Sangat cocok melawan banyak hero tebal, Marco juga sebenarnya butuh draft yang bagus yakni memiliki team yang tebal juga. Berkat true damage AoE miliknya, satu ulti dari Marco bisa membalikkan keadaan!

Di Renjie

Source: HoK
Mirip Marco, Renjie adalah marksman on-hit. Tidak bergantung ke crit atau damage, Renjie fokus ke ASPD dimana dirinya bisa jadi hybrid sustain. Jika butuh marksman yang agak tebal kalian bisa gunakan Renjie. Aman di blindpick!

Renjie juga memiliki damage hybrid dimana dirinya memberikan damage physical dan magical yang sangat berguna di game. Hal ini karena bisa mempersulit lawan untuk counter build, tapi ya memang damage utamanya ada di on-hit dan physical.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru