Seperti yang telah disampaikan oleh Ncsoft beberapa waktu lalu, Lineage Eternal akan dikembalikan ke masa development setelah ditangani oleh tim barunya. Kini dengan Unreal Engine 4, Lineage Eternal akan memiliki naman Project TL dan akan dijadwalkan untuk Closed Beta Test (CBT) pada 2018 nanti.
NCsoft mengumumkan bahwa ini adalah game terbarunya untuk seri Lineage, selain itu mereka memiliki ambisi untuk mengadaptasi Project TL ke gamepad dan console. Mereka juga memberitahu bahwa system siege akan tetap ada.
Baca ini juga :
» Lineage2M Umumkan Event Pre-Creation Karakter! Siapkan Dirimu Menjelang Peluncuran SEA pada 20 Mei 2025
» MMORPG Legendaris Balik Lagi! Lineage2M Resmi Rilis di Asia Tenggara
» HP Kentang Meleleh! Lineage 2M Resmi Dirilis Untuk Mobile
» HP Kentang Siap Nangis! Lineage 2M Siap Dirilis Untuk Mobile Tahun Ini
» Lineage M Pastikan Rilis Secara Global, Akan Ada Peningkatan Grafis!
Project TL ditegaskan bukan merupakan rework dari Lineage Eternal, tapi merupakan game yang baru total karena asset dari gamenya seperti engine, artstyle dan gaya developmentnya yang akan diubah.
Selain itu lingkungan dari game Project TL juga bakal mendapatkan sentuhan realistis dimana lingkungan di game dapat dihancurkan, memiliki gerakan yang realistis, cuaca dinamis dan perubahan benua. Selain itu sistem multi-character juga dihapus sehingga sekarang project TL lebih fokus terhadap single avatar, ada 5 class yang diumumkan untuk sementara ini.
(KotakGame)
Recommended by Kotakgame