NEWS

Berat? Inilah Spesifikasi PC Minimum Untuk Main Battlefield V

Taufik Hidayat   |   Jumat, 25 May 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kemarin, Battlefield V telah resmi diumumkan ke publik. Selain menawarkan berbagai fitur yang baru dengan pendekatan tema perang dunia kedua yang cukup unik, Battlefield V telah menimbulkan perbincangan dikalangan gamer. Disamping itu, Battlefield V telah bekerjasama dengan NVIDIA untuk menghasilkan kualitas visual terbaik untuk perangkat PC.

EA bersama DICE masih menggunakan engine Frostbite besutannya di Battlefield V ini. Yang berbeda dari serial terbaru tersebut adalah, mereka bekerjasama dengan NVIDIA untuk memberikan pengalaman terbaik bermain Battlefield V di PC. Entah dari segi kualitas, ataupun performa yang lebih baik jika menggunakan kartu grafis NVIDIA.

Baca ini juga :

» GeForce RTX 5060 Ti Mulai Muncul di Toko Ritel Jerman, Harganya Sentuh 11 Juta Rupiah?
» Spesifikasi The Last of Us Part II Remastered PC Dirilis, Butuh RTX 4080 Buat Jalan 4K 60FPS?
» Western Digital (WD) Dilaporkan Akan Berhenti Produksi SSD dan Fokus ke HDD Untuk Enterprise
» RTX 4060 Jadi Graphic Card Dengan Pengguna Paling Banyak Menurut Steam Hardware Survey
» AMD Meluncurkan Radeon RX 9000 Series, Siap Melawan RTX 5070 TI dengan Harga Lebih Terjangkau

Untuk spesifikasi PC minimumnya, EA telah mengumumkannya. Berikut spesifikasi PC minimum yang dibutuhkan:

  • OS: Windows 7 64-bit
  • CPU: Intel Core i5-6600K 3.5GHz or AMD FX-6350 3.9 GHz
  • RAM: 8 GB System Memory
  • GPU: GeForce GTX 660 or Radeon HD 7850 2GB
  • HDD: 50GB Available Hard Drive Space
  • API: DirectX 11

Battlefield V sendiri rencananya akan dirilis secara global pada tanggal 19 Oktober mendatang, untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC. Khusus bagi pemain yang melalukan pre-order Digital Deluxe edition, nantinya akan mendapat akses untuk memainkan gamenya tiga hari lebih awal.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru