NEWS

Waspada! Point Blank Zepetto Dikabarkan Terjangkit Sebuah Virus Malware

Taufik Hidayat   |   Selasa, 30 Apr 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Siapa sih yang tidak kenal Point Blank? Game fenomenal zaman-zamannya warnet berjaya ini ternyata masih banyak peminatnya. Point Blank sudah lama meraba-raba scene kompetitif, sampai saat ini Point Blank juga masih aktif mengadakan kompetisi-kompetisi nasional maupun internasional.

Sayangnya, bagi kamu yang setidaknya sedang memainkan Point Blank Zepetto harus berhati-hati nih Kotakers. Pasalnya, Wired telah menyebutkan bahwa sebuah virus malware telah menyerang Microsoft Visual Studio development tool. Software tersebut digunakan oleh berbagai developer, salah satunya adalah Zepetto. Setidaknya, ada 92 ribu komputer yang sudah terkena imbasnya malware tersebut.

Baca ini juga :

» Steam Menghapus Game “Sniper: Phantom’s Resolution” Setelah Ditemukan Malware dalam Demonya
» Hati-Hati! Undangan Pernikahan di WhatsApp Bisa Jadi Perangkap Malware
» Peneliti Temukan 40 Varian Baru Malware TrickMo, Targetkan Pengguna Android
» [EKSLUSIF] Mengenal Saykots yang Ternyata Sempat Ditolak EVOS Esports Sebanyak Dua Kali!
» AGON by AOC Jadi Monitor Resmi untuk Point Blank International Championship 2024

Parahnya lagi, kebanyakan komputer yang terinfeksi virus malware tersebut berasal dari Asia Tenggara. Setidaknya 55% berasal dari Thailand yang untungnya di Indonesia tidak terlalu banyak jika dibandingkan dengan negara seperti Taiwan dan Filipina yang menyumbang angka 13% komputer yang terjangkut virus malware tersebut.

Jadi, bagi kamu yang setidaknya sedang memainkan Point Blank Zepetto dan merasa PC kamu ada yang aneh, setidaknya kamu sudah mulai harus waspada dan menggunakan antivirus yang handal. Disamping itu, virus tersebut tidak berdampak pada Point Blank Zepetto yang sedang kamu mainkan kok, jadi kamu tidak perlu terlalu khawatir.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru