NEWS

Dragon Raja, RPG Besutan Tencent yang Bakal Membuat HP Kentangmu Menangis

Taufik Hidayat   |   Minggu, 12 May 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Saat ini, developer asal China memang sedang gencar-gencarnya merilis berbagai MMORPG yang sangat menarik ke pasaran. Sebut saja developer asal China - Loong Entertainment yang bekerjasama dengan Epic Games serta Tencent Games untuk merilis MMORPG terbarunya, Dragon Raja.

Pertama kali diperkenalkan pada GDC 2019 dengan nama Project:SU, Dragon Raja adalah MMORPG yang dikembangkan dengan Unreal Engine 4. Melihat perkembangan teknologi yang semakin maju, sang developer benar-benar memaksimal potensi Unreal Engine 4 hingga menghasilkan kualitas grafis yang sangat fantastis. Kamu bisa melihatnya sendiri di bawah ini.

Sumber: MMOCulture.com

Baca ini juga :

» Light of Motiram, Game Dari Tencent yang Mirip Horizon Series Bagikan Video Gameplay
» Ubisoft Dapatkan Suntikan Dana, 1.16 Biliun Euro Dari Tencent!
» Amerika Serikat Blacklist Tencent Atas Tuduhan Perusahaan Militer Tiongkok
» Tim Indonesia Akan Tanding di PUBG GLOBAL CHAMPIONSHIP (PGC) 2024 di Malaysia!
» Light of Motiram, Game Kontroversial Mirip Horizon Series Bagikan Video Gameplay

Menawarkan konsep open-world MMORPG, Sang developer sendiri menjanjikan pengalaman bermain game seperti PC melalui smartphone-mu. Tidak hanya dalam urusan grafis saja, melainkan mekanisme gameplay seperti kostumisasi karakter tanpa batas, hingga konten PvE dan PvP yang mencakup hingga 100 pemain dalam satu arena pertempuran yang sama.

Tencent Games sendiri akan merilisnya terlebih dahulu di China dan akan disusul oleh versi bahasa Inggris dikemudian hari.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru